Bahagia Itu Relatif
Di dunia ini, kamu akan bertemu banyak orang. Ntah lewat pertalian darah, ntah lewat jalan takdir yang ada.
Orang-orang yang sering kali memberi atau bertanya tentang apa yang menurut mereka adalah definisi bahagia.
Namun, bukankan bahagia adalah sebuah hal yang relatif.
Bahagiamu belum tentu bahagiaku.
Cara bahagiamu belum tentu cara bahagiaku.
Seperti bahagiaku dan cara bahagiaku yang mungkin bukan bahagiamu dan cara bahagiamu.
Kadang menurut mereka, itu karena mereka peduli. Padahal mereka sedang memaksa bahwa kamu harus bahagia, bahagia sesuai standar kebahagiaan menurut mereka.
Karena iya, mereka merasa membuatmu bahagia. Namun mereka tidak sadar yang mereka bahagiakan adalah diri mereka, pikiran mereka, keinginan mereka. Bukan kamu.