Harap


Kamu. Iya, kamu.
Kamu adalah alasan harapan tumbuh dan mengakar dalam, diantara ruang-ruang hati yang kian mengisi tanpa aku sadari.
Meski aku tak pernah ingin berharap, nyatanya hati memilih mengharap.

Namun pada akhirnya kamu  tetap menjadi ketidakmungkinan yang tidak bisa aku lepaskan.
Pada akhirnya kamu tetap menjadi kebahagiaan yang harus aku simpan dalam diam.
Akhirnya kamu menjadi kisah indah yang tidak bisa kita uangkap pada mereka.
Kamu tetap jadi pemilik rasa yang harus aku sembunyikan dari pandangan dunia.

Kamu. Iya, ini masih tentang kamu.
Kamu adalah ketidakmungkinan yang selalu aku harap, walau sekuat apapun kita bercita, tetap saja hanya menjadi impian semata, dan tidak mungkin jadi realita.
Namun, biarkan aku bahagia dengan kamu ada, walau bukan untuk selamanya. Bukankah memang tidak ada bahagia yang selamanya?

Postingan Populer